Gelar Jumat Curhat, Kapolsek tampung aspirasi masyarakat.

    Gelar Jumat Curhat, Kapolsek tampung aspirasi masyarakat.

    Cirebon - Terciptanya situasi Kamtibmas aman dan kondusif salah satunya dengan cara menampung semua aspirasi masyakarat, oleh karena itu Kapolsek Susukan lebak menggelar kegiatan Jumat Curhat, adapun pelaksanaan kegiatan Jumat Curhat tersebut di laksanakan di aula Kantor Desa Karangmangu Kec. Susukan lebak, yang memungkinkan masyarakat menyampaikan secara langsung terkait keluhan keluhan kepada Polri khususnya Polsek Susukan lebak, (03/01/2025).

    Dalam kegiatan Jumat Curhat tersebut di terima oleh Kapolsek Susukan lebak AKP H. Kuswadi SH, dengan mengatakan bahwa Jumat Curhat merupakan sarana yang di berikan kepada masyarakat yang ingin menyampaikan berbagai permasalahan serta keluhan yang berkaitan dengan pelayanan Kepolisian maupun gangguan Kamtibmas yang terjadi di lingkungan masyarakat.

    Dalam kegiatan Jumat Curhat tersebut menampung semua keluhan masyarakat terutama bapak dan ibu ibu terhadap Kepolisian khususnya Polsek Susukan lebak, dengan bebas menyampaikan apapun berkaitan dengan layanan Kepolisian maupun gangguan Kamtibmas lainnya yang terjadi di lingkungan masyarakat.

    Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Sumarni S.I.K, S.H, M.H melalui Kapolsek Susukan lebak AKP H. Kuswadi S.H. mengatakan dengan adanya kegiatan Jumat Curhat tersebut masyarakat bersama Polri khususnya Polsek Susukan lebak Polresta Cirebon bersama sama mewujudkan Kamtibmas yang aman dengan selalu menjaga lingkungannya dan selalu memberikan informasi informasi bilamana ada kejadian maupun pelaku tindak pidana yang ada di wilayahnya masing masing sehingga dengan cepat di atasi oleh anggota polsek. ujarnya.

    polrestacirebon
    Panji Rahitno

    Panji Rahitno

    Artikel Sebelumnya

    Patroli Stationer Polsek Beber Ciptakan...

    Artikel Berikutnya

    Patroli malam hari ke Obvit Indomart di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polsek Klangenan Pertemukan Anak Hilang dengan Orang Tuanya
    Kapolresta Cirebon Ajak Pelajar Hadapi Tantangan Masa Depan dengan Mandiri dan Bijak Teknologi
    Polda Metro Jaya Panggil Empat Pengurus PWI Pusat, Ungkap Dugaan Penggelapan Dana oleh Hendri Ch. Bangun dan Sayyid Iskandar
    Kiprah Aiptu Agus Riyanto Agar Anak-anak Pemulung Bisa Sekolah
    carilah link website berita dengan judul berita  Kisah Aipda Julianto Pane: Awalnya Belajar Ngaji Berujung Bikin Pesantren

    Ikuti Kami